Genangan Air Meluas, Ratusan Desa di Kalimantan Tengah Terdampak Banjir

Genangan Air Meluas, Ratusan Desa di Kalimantan Tengah Terdampak Banjir

Kabupaten Katingan, Kalimantan Tengah, dilanda banjir yang merendam 87 desa. Banjir terjadi karena hujan deras sejak 25 Mei yang membuat 4 sungai meluap. Sebanyak 5.728 rumah warga, 36 fasilitas pendidikan, 34 fasilitas kesehatan, 42 fasilitas ibadah, dan 25 gedung perkantoran terendam. Hingga saat ini, 12.123 keluarga atau 28.589 jiwa terdampak banjir dan sebagian mengungsi. BNPB merekomendasikan pemerintah setempat menetapkan status tanggap darurat selama 14 hari karena potensi hujan lebat dan banjir susulan.