Kobaran Api Melalap 4 Kapal Nelayan di Cilacap, Tim Damkar Berupaya Melokalisir
Empat kapal nelayan terbakar di Dermaga 3 PPSC, Cilacap, Jawa Tengah pada Kamis (25/4) malam. Api berhasil dikendalikan dan dilokalisir untuk mencegah kebakaran merambat. Unsur yang terlibat dalam pemadaman antara lain TNI-Polri, pemadam kebakaran, BPBD, PT S2P PLTU Cilacap, PT Pelindo Cilacap, dan masyarakat. Ada 7 mobil pemadam kebakaran yang dikerahkan. BPBD Cilacap melaporkan ada empat kapal yang terbakar. Kejadian tersebut diketahui sekitar pukul 18.45 WIB.