Kualitas Udara Jakarta Membaik Dibandingkan Tahun Lalu, Meski Masih Diatas Ambang Batas

Kualitas Udara Jakarta Membaik Dibandingkan Tahun Lalu, Meski Masih Diatas Ambang Batas

Kualitas udara Jakarta sempat menurun pada 18 Juni 2024, namun masih lebih baik dibandingkan tahun 2023 karena masih ada hujan yang membersihkan udara. Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) berkoordinasi dengan BMKG untuk melakukan Teknologi Modifikasi Cuaca (TMC) seperti penyebaran air halus (water mist) jika kualitas udara terus memburuk selama seminggu. Hal ini pernah dilakukan saat Asian Summit tahun lalu. Data situs IQAir menunjukkan Jakarta memiliki tingkat polusi udara tertinggi di dunia pada 18 Juni 2024, dengan indeks kualitas udara tidak sehat (194). Polutan utama adalah partikel PM 2,5 yang 23,4 kali lebih tinggi dari standar WHO.