Momentum Sejarah Penting: 30 Juli, Hari Lahir Gerakan Kepanduan Indonesia
Setiap tanggal 30 Juli diperingati sebagai Hari Ikrar Gerakan Pramuka. Tanggal ini menandai bersatunya organisasi kepanduan di Indonesia ke dalam Gerakan Pramuka pada 30 Juli 1961. Peringatan ini sebagai pengakuan atas persatuan gerakan pramuka. Tanggal 14 Agustus diperingati sebagai Hari Pramuka Nasional. Selain itu, Gerakan Pramuka memiliki peringatan hari penting lainnya, seperti Hari Tunas Gerakan Pramuka (9 Maret), Hari Permulaan Tahun Kerja (20 Mei), dan Hari Kepanduan Sedunia (22 Februari).