Pantau Lokasi Bus Transjakarta Kini di Google Maps Secara Langsung
Kini, pengguna Google Maps bisa melacak posisi bus TransJakarta, mikrotrans (angkot), dan bus Patas AC secara langsung (live) dan real-time. Untuk melacak bus TransJakarta: * Buka Google Maps, masukkan nama halte keberangkatan (misal: Bundaran HI) * Pilih ikon halte TransJakarta * Pilih rute yang diinginkan * Akan muncul jadwal dan estimasi waktu kedatangan bus * Ikon bus yang bergerak menunjukkan posisi bus secara real-time Google Maps juga menyediakan petunjuk arah lengkap dan pilihan transportasi tercepat, termasuk rute TransJakarta, mikrotrans, dan bus. Setiap transportasi yang disarankan memiliki label "Live" yang dapat diklik untuk melacak posisi terkini kendaraan. Saat ini, fitur live tracking tersedia untuk semua halte TransJakarta, beberapa rute mikrotrans, dan bus di Jakarta dan sekitarnya (misal: Tangerang).